Xiaomi Deerma Vacuum Cleaner, Penyedot Debu 2 in 1 Terbaik

Spesifikasi dan harga xiaomi deerma vacuum cleaner, penyedot debu portable terbaik dengan teknologi 2 in 1.

Buat Anda yang sedang mencari mesin penyedot debu portable dengan harga murah, Xiaomi deerma vacuum cleaner bisa jadi pilihan terbaik untuk Anda beli. Xiaomi deerma merupakan alat pembersih debu yang sangat laris dipasaran, harganya yang sangat terjangkau menjadi salah satu daya tarik tersendiri.

Tapi meskipun harganya yang cukup murah, kualitas Xiaomi deerma tidak bisa dianggap murahan. Apa alasannya? langsung saja kita cek spesifikasi lengkapnya.

Xiaomi Deerma Vacuum Cleaner

Deerma merupakan sub-brand Xiaomi yang memasarkan produk-produk vacuum cleaner atau pembersih debu. Xiaomi deerma sebagai penyedot debu multifungsi terkenal dengan daya hisapnya yang tinggi. Dengan deerma Anda bisa membersihkan debu maupun kotoran di lantai dengan berbagai macam fungsi alat.

Xiaomi deerma vacuum cleaner dilengkapi 3 aksesoris tambahan untuk membersihkan di berbagai kondisi. Menariknya lagi handle gagang dari alat ini bisa dipendekkan atau dipanjangkan, sehingga akan mempermudah Anda dalam membersihkan sudut atau celah ruangan yang sulit dijangkau.

Fitur Xiaomi Deerma

© source jakartanotebook.com

Meskipun harganya terbilang murah, Xiaomi deerma vacuum cleaner tetap menawarkan beberapa fitur canggih yang membuatnya layak disebut alat penyedot debu terbaik. Berikut beberapa fitur Xiaomi deerma vacuum cleaner:

1. Desain ringan

Penyedot debu Xiaomi ini memiliki desain yang ringan sehingga tidak akan membebani Anda saat membersihkan ruangan dalam jangka waktu lama. Karena desain yang ringan inilah, Xiaomi deerma mudah dibawa kemanapun Anda pergi, dengan gagang fleksibel juga membuat perangkat ini bisa dengan mudah menjangkau sudut atau celah ruangan yang sempit.

2. Multi cleaning

Xiaomi deerma memiliki berbagai macam kepala yang bisa diganti dengan mudah, setiap kepalanya punya fungsi masing-masing untuk membersihkan. Jadi Anda bisa mengganti kepala pembersihnya sesuai dengan kebutuhan.

3. Strong power

Dilengkapi dengan independent motor drive, Xiaomi deerma mampu menghasilkan daya sedot yang sangat baik. Alat ini juga memiliki fitur anti winding comb teeth yang akan membuat rambut-rambut pembersih tidak akan kusut.

4. HEPA filter

Teknologi HEPA filter ternyata tidak hanya ada di perangkat air purifier, tapi juga di vacuum cleaner Xiaomi. Teknologi ini berfungsi untuk melakukan filtrasi pada udara yang tersedot ke dalam alat. Selanjutnya dengan adanya HEPA filter maka kotoran, virus serta debu yang tersedot akan terfilter dengan sangat baik.

5. Double exhaust

Untuk meminimalisir panas saat vacuum cleaner bekerja, Xiaomi deerma memiliki double exhaust fan untuk mengalirkan uap panas keluar mesin. Dengan ini Anda tidak akan mengeluh lagi soal gagang penyedot debu yang panas karena pemakaian terlalu lama.

6. Easy clean

Cukup dengan menekan satu tombol, tangki debu akan terlepas dengan sangat mudah, jadi Anda tidak perlu mengeluarkan tenaga untuk sekedar membersihkan vacuum cleaner deerma.

Harga

Dengan berbagai fitur diatas, berapa sih harga yang ditawarkan Xiaomi untuk vacuum cleaner deerma. Ternyata harganya sangat terjangkau, yaitu kisaran 200 ribu sampai 700 ribuan tergantung tipe produk.

Berikut beberapa tipe produk Xiaomi deerma vacuum cleaner beserta link pembeliannya:

Xiaomi

1. Deerma DX700

  • Multifungsi

  • Easy clean

  • 600W / 200V

Xiaomi

Deerma DX115C

  • Multifungsi

  • Triple dust filter

  • 600W / 220V

Xiaomi

Deerma CM800

  • Multifungsi

  • UV light removal

  • 400W / 200V

Package

Berikut beberapa barang yang akan Anda dapatkan dalam dus pembelian deerma vacuum cleaner:

  • 1 Buah alat penyedot debu Xiaomi deerma vacuum cleaner
  • 1 Buah ground brush head
  • 1 Buah flat head
  • 1 Buah round brush head
  • 1 Buah connecting tube
  • Buku panduan pengguna

Penutup

Xiaomi deerma vacuum cleaner bisa jadi pilihan terbaik untuk Anda beli, selain harganya yang murah, kualitas dan fiturnya juga tidak kalah canggih dengan alat penyedot debu lainnya. Jika Anda punya budget lebih, coba gunakan robot vacuum cleaner atau iRobot Roomba 980 yang fiturnya jauh lebih canggih.

  1. Untuk menyisipkan sebuah kode gunakan <i rel="pre">code_here</i>
  2. Untuk menyisipkan sebuah quote gunakan <b rel="quote">your_qoute</b>