Oppo A74: HP 5G Termurah Hanya 3 Jutaan

Spesifikasi lengkap Oppo A47 5G termurah dan update harga terbaru.

Oppo sepertinya nggak mau kalah dengan Xiaomi yang meluncurkan Poco X3 Pro baru-baru ini. Terbukti dengan adanya Oppo A74 yang diklaim sebagai smartphone 5G termurah. Apa saja fitur dan spesifikasinya, yuk simak ulasan berikut.

Belum lama ini, Oppo meluncurkan ponsel barunya dari seri A yaitu Oppo A74. Salah satu daya tarik dari ponsel ini adalah teknologi 5G-nya yang masih sangat jarang di Indonesia, apalagi di ponsel mid range dengan harga 3 jutaan.

Ponsel terbaru Oppo ini diluncurkan dalam dua opsi berbeda, yaitu varian A74 5G dan varian A74 reguler. Keduanya sangat identik baik dari segi desain maupun dimensi. Hanya ada sedikit perbedaan pada bagian spesifikasi dan sensor kamera.

Oppo A74 5G mengusung chipset terbaru Qualcomm 5G SoC dengan 6GB RAM dan 128GB ROM, membuat Oppo A74 5G mampu memproses pekerjaan lebih cepat dan menyimpan lebih banyak hal. Dengan refresh rate 90Hz dan kecepatan sentuh 180Hz, ponsel ini mampu melibas game-game berat dan animasi grafik dengan lancar tanpa masalah. 

Spesifikasi Lengkap Oppo A74 5G

Oppo A74 5G Spek
Layar LCD 6.49 inci, single punch-hole, FHD Plus (2400 x 1080); 405 PPI; Refresh rate 90HZ ; Rasio bodi terhadap layar 90.5%
System Chip Snapdragon 480 5G 2 x 2.0 GHz
CPU dan GPU ARM Cortex-A76 CPU+6 x 1.8 GHz ARM Cortex-A55; GPU 650 MHz Adreno 619
RAM RAM 6 GB LPDDR 4X
Internal Storage ROM 128 GB UFS 2.1
NFC Ada
Kamera Belakang 48 MP (f/17) kamera utama , 8 MP (f/2.2) kamera ultra wide , 2 MP (f/2.4) kamera mono , 2 MP (f/2.4) kamera makro
Kamera Depan 16 MP (f/2.0)
Sistem Operasi Android 11 + ColorOS 11.1
Baterai 5.000 mAh, dukungan fast charging 18 Watt
Warna Fluid Black, Space Silver
Fitur Lain NF3 5mm Audio Jack, Bluetooth, NFC, Dual-mode 5G (SA and NSA), 4G LTE, VoLTE

Desain Oppo A74 5G

© source jpnn.com

Oppo A74 5G mengusung desain body yang mewah dan kekinian. Meskipun material bodi belakangnya hanya menggunakan plastik, ponsel Oppo terbaru ini tetap terlihat berkelas. Hal ini karena konsep warm tech pada ponsel yang dapat merefleksikan warna kilau metalik yang mengkilap dengan gradasi warna halus  dan bebas silau.

Oppo A74 5G tersedia dalam dua pilihan warna yaitu fluid black dan space silver. Fluid black memakai proses dip dye coating untuk memberikan efek gradasi hitam yang halus dan elegan. Sementara warna space silver hadir dengan gradasi warna perak dengan tipe matte.

Bodynya pun terkesan sangat ramping, dengan ketebalan bodi hanya 8,42 mm dan berat 190 gram. Ditambah penutup baterai berdesain 3D curved, yang semakin menimbulkan kesan tipis dan modern pada ponsel. 

Di bagian sisi ponsel, kamu akan menemukan tombol power yang juga difungsikan sebagai sidik jari. Pada sisi berlawanan, ada tombol volume sekaligus port dual sim card dan eksternal memori. Sedangkan di sisi bawah, tertanam lubang speaker, port charger type C, dan port jack audio 3.5mm.

Secara fisik, ponsel ini sangat powerfull dan nyaman digunakan. Desainnya yang ramping dan tipis akan membuat ponsel ini terkesan mewah. Salah satu kekurangannya hanya pada body belakang yang glowing, ini membuat body ponsel cepat terlihat kotor apalagi jika terkena sidik jari.

Performa Oppo A74 5G

Dengan chipset terbaru dan  konektifitas 5G, tentu performa Oppo A74 5G  jadi semakin gahar. Prosesor Qualcomm Snapdragon  480 5G ini digadang-gadang mampu memberikan peningkatan performa hingga 100% dibanding generasi sebelumnya.

Adanya prosesor tersebut membuat ponsel ini mampu menjalankan mode ganda 5G. 

Dimana ponsel bisa mengakses koneksi 5G di jaringan standalone (SA) dan non-standalone (NSA). Tentu ini akan memudahkan pengguna untuk tetap dapat menggunakan ponsel, setelah operator beralih ke jaringan SA tanpa harus membeli perangkat baru.

Kecepatan akses jaringan juga semakin meningkat. Kini kamu bisa mendownload film atau file penting lainnya hanya dalam hitungan detik.

Tidak lupa, Oppo A47 5G juga dibekali kartu grafis GPU 650 MHz Adreno 619. Ditopang dengan kapasitas RAM 6GB LPDDR4X yang bisa di upgrade dengan  slot eksternal microSD hingga 128GB. Spek segahar ini tentu akan melibas semua game dan aplikasi berat tanpa terkecuali, bahkan kamu bisa melakukan multitasking dengan banyak aplikasi sekaligus tanpa merasakan lag pada ponsel.

Harga Oppo A74 5G

Rp 3.699.000 (6 GB/128 GB)
  1. Untuk menyisipkan sebuah kode gunakan <i rel="pre">code_here</i>
  2. Untuk menyisipkan sebuah quote gunakan <b rel="quote">your_qoute</b>